Tuesday, April 5, 2016

Programmer ?

Sebuah percakapan antara seorang guru yang bertanya dengan seorang muridnya

Cita-cita kamu apa?
''Programmer.''

Kenapa ingin menjadi programmer?
"Karna, profesi ini spesial bagi saya, Programmer itu membuat program di komputer untuk memajukan perkembangan teknologi dan membuat dunia teknologi menjadi lebih baik dari sebelumnya."

Kamu tau, programmer itu kerjanya ngapain aja?
"Programer itu seseorang atau orang yang menciptakan sebuah sesuatu misalnya software, mendesain web, menulis dan merancang program-program menggunakan bahasa-bahasa pemrograman komputer, dan juga menyempurnakan suatu program."

Ada programmer idola kamu?
"Linus Torvalds, Programmer yang satu ini merupakan Programmer yang paling saya kagumi diantara programmer yang terkenal lainnya. Linus Torvalds merupakan programmer yang membuat Sistem Operasi Linux. Sistem Operasi Linux ini bisa dibilang Sistem Operasi yang paling banyak digunakan oleh para programmer."

No comments:

Post a Comment

Popular Posts